Kita menjadi pemimpin karena berani melakukan yang tidak mungkin dilakukan orang biasa dan bersedia memikul tanggung jawab yang dijauhi orang lain.
Untuk menjadi seorang pemimpin tentu saja kita harus memiliki keunggulan dibandingkan dengan anak buah kita. Dari segi ilmu dan ketrampilan mungkin seorang pemimpin tidak lebih terlalu jauh dibandingkan dengan anak buahnya, tetapi pemimpin jelas harus memiliki attitude / kepribadian yang berbeda dengan karakater anak buahnya.
Bila anak buah mengatakan tidak mungkin, maka pemimpin perlu mencari jalan keluar dan melakukan hal yang tidak mungkin tersebut. Jadi seorang pemimpin perlu menjadi teladan bagi anak buahnya dan juga menjadi pemecah masalah bagi setiap persoalan yang ada. Ia harus memiliki semangat pejuang untuk mencoba dan belajar lagi, pantang menyerah.
Pemimpin juga bertanggungjawab atas seluruh yang dilakukan anak buahnya. Bila orang lain menghindari tanggungjawab, maka pemimpin yang efektif berani memikul tanggung jawab secara menyeluruh. Kesalahan anak buah merupakan kesalahan pemimpinnya, dan ia tidak akan mencari-cari kambing hitam.
Oleh : D. Agus Goenawan