Seiring dengan irama kehidupan yang semakin cepat, banyak pekerja akhirnya tenggelam dalam rutinitas sehari-hari. Pagi-pagi benar mereka harus bangun dan pergi ke kantor, menghadapi lalu lintas yang sering kali macet. Di kantor, merka kembali mengerjakan hal-hal rutin seperti membuat laporan, menghadiri rapat harian atau mingguan, dan sebagainya. Saat matahari tenggelam, mereka kembali ke rumah, berisirahat dan tidur. Keesokan hari mereka kembali mengerjakan hal yang sama. Begitu seterusnya.
Rutinitas semacam itu akan bertambah membosankan jika suasana kantor dan pekerjaan mereka "begitu-begitu" saja, tidak ada variasi. Kantor akhirnya identik dengan dasi, jas, sepatu, dan segala sesuatu yang berbau formal. Sebaliknya, coba Anda bayangkan, alangkah menyenangkan jika seminggu sekali Anda dapat berpakaian dengan gaya unik ke kantor, katakanlah gaya cowboy atau pantai. Tanpa disadari, hal-hal kecil semacam itu akan merangsang semangat dalam bekerja dan menariknya, perusahaan tidak harus mengeluarkan biaya apa-apa untuk membuat variasi seperti ini. Yang dibutuhkan hanyalah kreativitas.
Anda tidak perlu berpikir keras bagaimana membuat lingkungan dan suasana kerja di kantor Anda menjadi menyenangkan. Lakukan saja hal-hal kecil, seperti mengadakan rekreasi bersama untuk seluruh karyawan yang terpilih menjadi "karyawan paling ramah" dan diberi satu hari libur ekstra, atau sekadar mengadakan acara makan bersama sebulan sekali dengan tema pakaian yang "aneh-aneh". Selain memberikan sentuhan unik pada lingkungan kerja, aktivitas semacam itu dapat menjadi roket yang mendorong semangat serta antusiasme karyawan.
Anda lihat, hal-hal di atas tidaklah membutuhkan biaya yang tinggi. Dengan kreativitas dan ide-ide unik, Anda dapat membuat lingkungan kerja Anda menjadi sesuatu yang menyenangkan dan menyegarkan, bukan sekadar sebuah rutinitas yang membosankan dan melelahkan!
Oleh : James Gwee