blocknotinspire.blogspot.com berisi Kumpulan Business Ethics, Business Tips, Inspire Spirit, Leadership and Culture , Love and Life, Management HR, Motivasi Spirit, Smart Emotion, Success Story, Tips Keuangan, Tips Marketing dan Tips Sehat Semoga Bisa Menjadikan Anda lebih SUKSES dari hari kemarin.
Kunjungi Versi Mobile KLIK http://blocknotinspire.blogspot.com/?m=1 atau ( KLIK DISINI )

Tetaplah pada Tujuan

Tetaplah membangun, walau yang kamu bangun bertahun-tahun dapat hancur dalam semalam.
Tetaplah meraih sukses, walau ketika kamu sukses banyak teman palsu mengelilingimu.

Dalam setiap hal yang kita lakukan ada dua hal yang menentukan keberhasilannya, yaitu proses dan hasil yang telah dicapai. Bila hasil yang telah dicapai sama dengan tujuan yang telah ditetapkan, maka berarti hal tersebut telah mencapai sasaran atau efektif. Dalam mencapai hasil tersebut, tentu saja kita harus menggunakan proses yang tepat dan benar, bukan menghalalkan segala cara untuk mencapai tujuan. Jadi proses pun merupakan hal penting untuk menilai keberhasilan suatu hal.


Setelah tujuan tercapai, akan ada dampak lainnya. Memang dampak ini belum muncul saat kita melakukan proses, tetapi lebih baik bila proses yang kita lakukan dapat meredam dampak tersebut. Jangan karena dampak yang belum terjadi tersebut, kita menentukan proses.

Jangan biarkan berbagai hal mengganggu proses yang kita lakukan, kita harus tetap fokus pada tujuan yang akan dicapai. Jadi kita tetap harus membangun, walaupun mungkin yang telah kita bangun dapat hancur dalam sekejap. Kita harus tetap meraih sukses, walaupun saat kita sukses banyak orang akan datang ke kita demi kepentingan pribadinya sendiri. Percayalah bahwa bila kita melakukan hal yang baik dan positif serta bermanfaat bagi orang banyak, maka Tuhan pasti melindungi, menolong, dan memberkati kita yang melakukannya.

Oleh : D. Agus Goenawan


Twitter Delicious Facebook Digg Favorites More