blocknotinspire.blogspot.com berisi Kumpulan Business Ethics, Business Tips, Inspire Spirit, Leadership and Culture , Love and Life, Management HR, Motivasi Spirit, Smart Emotion, Success Story, Tips Keuangan, Tips Marketing dan Tips Sehat Semoga Bisa Menjadikan Anda lebih SUKSES dari hari kemarin.
Kunjungi Versi Mobile KLIK http://blocknotinspire.blogspot.com/?m=1 atau ( KLIK DISINI )

Kecerdasan Emosional Negatif

“Kecerdasan Emosional Negatif Terbentuk Dari Nilai-Nilai Negatif Yang Tanpa Sengaja Dan Tanpa Sadar Dipelihara Untuk Membela Diri.” – Djajendra
Kehidupan dihuni oleh dua jenis manusia, yaitu jenis manusia positif dan jenis manusia negatif. Manusia positif melihat kehidupan dari pikiran positif, sedangkan manusia negatif melihatnya dari pikiran negatif. Sifat positif dan negatif adalah dua sifat yang selalu akan abadi di dalam kehidupan. Oleh karena itu, siapa pun pasti akan berurusan dengan orang-orang positif dan negatif.

Manusia negatif adalah pribadi yang cerdas emosi negatifnya untuk mengungkapkan keteraniyayaan dirinya oleh orang lain. Dia seorang pribadi yang pintar untuk mempermainkan emosi orang lain, agar yang lain menjadi hiba dan kasihan kepada dirinya. Dia juga sangat cerdas emosi negatif untuk mempengaruhi orang lain melalui fakta-fakta yang menunjukkan ketidakberdayaan dirinya oleh ketidakadilan. Padahal, semua fakta-fakta itu ada oleh ketidakmampuan dirinya sendiri untuk mengatasi tantangan kehidupan yang ada.
Dalam realitas, manusia positif dan manusia negatif sering melakukan interaksi. Dan untuk manusia negatif, manusia positif adalah orang-orang yang mudah dipengaruhi dengan kesedihan dan ketakberdayaan. Biasanya, seorang manusia positif selalu akan berpikir positif dan mudah hatinya tergerak untuk membantu siapa pun, termasuk membantu manusia negatif. Kelemahan manusia positif ini sangat dipahami oleh manusia negatif. Disinilah biasanya manusia negatif menggunakan kecerdasan emosional negatifnya untuk mendapatkan dukungan dari manusia positif.
Manusia negatif selalu melihat dirinya sebagai orang yang sangat baik terhadap siapa pun. Dia sangat mudah memuji orang lain, dan sangat mudah melihat orang lain sebagai penyebab penderitaan dirinya. Dia adalah pribadi yang pintar mengembangkan citra diri melalui kelicikan yang tersembunyi di dalam kecerdasan emosional negatif.
Manusia negatif tidak akan pernah mampu mengalahkan ego mereka, dan nafas kehidupan mereka dijalankan bersama dengan ego untuk keuntungan dirinya sendiri. Mereka selalu melihat dirinya sempurna dan orang-orang yang tidak mereka sukai sebagai musuh dalam selimut.
Bila manusia positif terkena radiasi manusia negatif melalui kecerdasan emosional negatif, maka satu-satunya obat penawar adalah mengafirmasi kata-kata positif untuk mengurangi dampak negatif dari nilai-nilai negatif yang terserap ke dalam pikiran bawah sadar. Kecerdasan emosional positif harus diperkuat untuk membuatnya menjadi dominan di dalam diri, dan salah satu caranya adalah dengan mengafirmasi kata-kata positif sesering mungkin dan sebanyak mungkin.

Sumber : djajendra-motivator.com


Twitter Delicious Facebook Digg Favorites More