blocknotinspire.blogspot.com berisi Kumpulan Business Ethics, Business Tips, Inspire Spirit, Leadership and Culture , Love and Life, Management HR, Motivasi Spirit, Smart Emotion, Success Story, Tips Keuangan, Tips Marketing dan Tips Sehat Semoga Bisa Menjadikan Anda lebih SUKSES dari hari kemarin.
Kunjungi Versi Mobile KLIK http://blocknotinspire.blogspot.com/?m=1 atau ( KLIK DISINI )

Cara Stimulasi Otak Anak dalam Kandungan

Sejak dalam janin, otak anak sudah mulai tumbuh dan berkembang. Stimulasi pun sudah perlu diberikan. Bingung bagaimana caranya?
 
Menstimulasi otak bayi bisa dilakukan sejak usia 18-20 pekan kehamilan. Hal ini dikarenakan pada masa-masa tersebut terjadi lesatan sel syaraf janin yang dahsyat, maka Moms jangan tunda lagi melakukan stimulasi atau rangsangan.

 
"Stimulasi janin dalam kandungan dilakukan dengan mengajak berbicara, mengobrol, menyanyikan lagu, membacakan doa, lagu-lagu keagamaan, sambil mengelus-elus perut ibu. Dapat pula dengan memperdengarkan lagu melalui radio kaset yang ditempelkan di perut ibu," tutur Dr. Soedjatmiko, SpA(K), MSi, dalam seminarnya berjudul Nutrisi dan Stimulasi untuk Kecerdasan Anak di JIExpo, Jakarta, beberapa hari yang lalu.
 
Lebih lanjut, Soedjatmiko menyarankan agar Momsmengupayakan agar stimulasi yang diberikan membawa energi positif, jangan berkomentar hal kurang baik, hindari cepat cemas karena kelak akan memengaruhi si bayi setelah lahir.
 
"Stimulasi sebaiknya dilakukan setiap hari, setiap saat ibu dapat berinteraksi dengan janinnya. Misalnya, sambil mandi, memasak, mencuci pakaian, berkebun, membaca koran atau majalah, menonton televisi, di kantor, di pasar, di mana saja dapat dilakukan stimulasi. Moms juga tidak boleh stres karena janin pun dapat merasakannya dan tidak baik bagi proses tumbuh kembang otaknya," tutupnya.(tty)

Sumber : okezone.com 


Twitter Delicious Facebook Digg Favorites More