blocknotinspire.blogspot.com berisi Kumpulan Business Ethics, Business Tips, Inspire Spirit, Leadership and Culture , Love and Life, Management HR, Motivasi Spirit, Smart Emotion, Success Story, Tips Keuangan, Tips Marketing dan Tips Sehat Semoga Bisa Menjadikan Anda lebih SUKSES dari hari kemarin.
Kunjungi Versi Mobile KLIK http://blocknotinspire.blogspot.com/?m=1 atau ( KLIK DISINI )

Jangan Takut dan Bimbang

Musuh yang paling berbahaya di dunia ini adalah penakut dan bimbang. Teman yang paling setia, hanyalah keberanian dan keyakinan yang teguh (Andrew Jackson)

Bila kita memiliki sifat penakut dan bimbang, maka pikiran kita terus menerus dipenuhi oleh kedua hal tersebut. Dan tahukah anda bahwa yang ada dalam pikiran, apa lagi terus menerus, akan memberikan reaksi kepada tubuh kita. Akibatnya dalam melakukan sesuatu kita pun menjadi kurang percaya diri, dan jelas hasil yang diperoleh tidak maksimal, yang jelas merupakan satu kerugian bagi kita.


Daripada memikirkan ke dua hal yang negative yang menjadi musuh kita tersebut, lebih baik kita memiliki sahabat setia, yaitu keberanian dan keyakinan yang teguh. Kedua hal ini bersifat positip dan membuat kita menajadi percaya diri sehingga dapat melakukan berbagai hal secara optimal.

Jadi untuk meraih keberhasilan, pertama tentu saja kita harus mempersiapkan diri dengan belajar terus, lalu kita juga perlu mempersiapkan mental. Bayangkan peristiwa yang kita kerjakan tersebut berjalan dengan lancar dan sukses, visualisasikan hal tersebut dengan nyata dalam pikiran kita. Dan waktu kita melakukan hal tersebut secara sesungguhnya, maka kita tidak takut dan bimbang lagi, tetapi kita menjadi berani dan memiliki keyakinan yang teguh untuk melakukannya.

Oleh : D. Agus Goenawan


Twitter Delicious Facebook Digg Favorites More