blocknotinspire.blogspot.com berisi Kumpulan Business Ethics, Business Tips, Inspire Spirit, Leadership and Culture , Love and Life, Management HR, Motivasi Spirit, Smart Emotion, Success Story, Tips Keuangan, Tips Marketing dan Tips Sehat Semoga Bisa Menjadikan Anda lebih SUKSES dari hari kemarin.
Kunjungi Versi Mobile KLIK http://blocknotinspire.blogspot.com/?m=1 atau ( KLIK DISINI )

Antara Harta dan Jodoh

Alkisah ada seorang perempuan yang hidup di sebuah kota yang tidak begitu besar, perempuan ini anak dari seorang pejabat penting yang sudah masuk masa pensiun. Tentu dalam urusan harta, perempuan ini tak pernah kekurangan apalagi dia juga bekerja di perusahaan swasta dengan gaji yang lumayan.


Beberapa tahun kemudian, perempuan ini menikah dengan pria yang dia cintai saat masih kuliah, mereka pacaran sudah 8 tahun lamanya. Tetapi mereka hanya bertahan selama 2 tahun dalam pernikahannya, tidak ada alasan yang jelas apa penyebab perceraiannya tersebut. Kalau di pikir tidak cocok, mereka sudah pernah berpacaran selama 8 tahun, tentu mereka sudah mengenal lebih dalam kehidupan dan kondisi keluarganya masing-masing.

Dalam urusan pekerjaan perempuan tersebut dari tahun ke tahun terus meningkat dari urusan karir / jabatan maupun kondisi keuangannya. Akan tetapi belum juga mendapatkan pengganti suaminya, begitu mudah mencari kerja, jabatan ataupun uang tetapi jodoh belum tentu.

Sobat, banyak di dunia ini yang tergila-gila dengan jabatan dan harta. Bahkan demi harta dan jabatan mereka pertaruhkan apapun yang mereka miliki untuk memperolehannya. Jangan pernah berpikir harta yang anda miliki adalah segala bagi kehidupan Anda. Sementara tidak memikirkan kondisi yang semestinya yang mereka kira akan kekal selamanya.

Rejeki dan jodoh adalah rahasia Tuhan, tak satupun umatnya yang mengetahuinya. Seperti cerita diatas, sebenarnya rejeki atau harta yang kita dapat sudah menjadi garisnya untuk kita. Begitu juga dengan jodoh, sebenarnya sudah diatur oleh Tuhan. Tak perlu mencarinya pasti akan ketemu nantinya.

Harta atau rejeki mudah untuk dicari tetapi jodoh belum tentu, bekerja keras adalah sebagian usaha untuk mendapatkan rejeki. Jika mau berdoa, berusaha, bekerja keras untuk menjadi manusia terbaik tentu akan mudah mendapatkan apa yang menjadi haknya.

Semoga bermanfaat

Oleh : Agus Suwandi (Mas Sukrok)
Pengagas Sedekah-Unik


Twitter Delicious Facebook Digg Favorites More